Pertandingan Timnas Inggris di kompetisi Sepak Bola Piala Dunia
Musim kompetisi Sepak Bola Piala Dunia selalu lebih tangguh dan seru dengan kehadiran Timnas Inggris melawan berbagai timnas negara lainnya. Tim yang bermarkas di Stadion Wembley, London ini memang sudah langanan terkualifikasi di kompetisi tersebut lantaran prestasinya yang baik. Grup berjulukan The Three Lions itu kini bertahan di puncak klasemen sementara Grup F kompetisi Sepak Bola Piala Dunia 2018 di Rusia. Anda pun bisa ikut merasakan eforia pertunjukan langsung dari tim ini melawan penantangnya bersama ribuan penonton, baik itu dari stadion kandangnya maupun stadion tandangnya. Beli tiket Timnas Inggris Anda di StubHub dan amankan kursi terbaik dengan harga terbaik pilihan Anda.
Selain beraksi di kompetisi dunia Sepak Bola Piala Dunia, Timnas Inggris juga aktif bertanding di berbagai laga persahabatan. Kesebelasan pemain ini juga sempat menghadapi dua pertandingan persahabatan di laga uji coba pada Juni 2017 lalu. Saat itu Timnas Inggris melawan Skotlandia dan Perancis. Tim asuhan Gareth Southgate ini bahkan sempat mencatat dua gol kemenangan di musim ini. Babak pertama, Jermain Degoe mengantarkan Inggris memimpin 1-0 pada menit ke-21. Selanjutnya giliran Jamie Vardy yang menggantikan Defoe langsung merobek gawang lawan di menit ke-66. Di laga selanjutnya, Timnas Inggris kembali melanjutkan matchday 6 Grup F melawan Timnas Skotlandia. Bertempat di salah satu stadion kebanggan tim lawan, Hampden Park Stadium, Glasgow, Anda juga bisa menyaksikan salah satu pertandingan Timnas Inggris vs Timnas Skotlandia.
Skuat Timnas Inggris
Kesebelasan Inggris memeperoleh angin segar ketika mantan pemain terhebatnya kembali menguatkan timnas tersebut. Jermain Defoe merupakan striker yang mencetak gol pertama bagi Inggris dalam kurun waktu empat tahun. Hal ini seolah menjadi penanda yang manis bagi Defoe untuk kembali ke timnas. Bintangnya sudah mulai bersinar sejak ia memutuskan untuk kembali tampil bersama The Three Lions pada November 2013 lalu.
Tercatat ada 20 gol yang dipersembahkan Defoe dalam 56 pertandingan bersama Inggris. Gol pertama yang ia berikan saat melawan San Marino dengan dua skor pada bulan Maret 2013. Baginya, mencetak gol bukanlah tujuan utamanya, melainkan bisa kembali bermain bersama rekan-rekanlah yang menjadi alasannya.
Sang pelatih, Southgate memasukkan Defoe ke dalam daftar skuad bersama 3 striker lainnya yaitu Harry Kane, Marcus Rashford, dan Jamie Vardy. Keempat penyerang tersebut menguatkan posisi gelandang yang diisi oleh Dele Alli, Eric Dier, Adam Lallana, Jesse Lingard, Jake Livermore, Alex Orlade-Chamberlain, dan Raheem Sterling. Pada posisi bek sudah siap sedia Ryan Bertrand, Gary Cahill, Nathaniel Cylne, Aaron Cresswell, Ben Gibson, Phil Jones, Cris Smalling, John Stone, Kieran Trippier, dan Kyle Walker. Barisan kiper dipercayakan pada Jack Butland, Fraser Foster, Joe Hart, dan Tom Heaten.
Prestasi Timnas Inggris
Prestasi tertinggi Timnas Inggris adalah ketika ia menjuarai kompetisi Sepak Bola Piala Dunia tahun 1966. Waktu itu, Empire Stadium, Wembley menyaksikan kemenangan pertama Inggris setelah penantian selama 32 tahun untuk bisa terpilih sebagai tuan rumah. Waktu itu, Timnas Inggris berhasil menumbangkan Timnas Jerman Barat dengan skor 4-2. Selanjutnya Tim Tiga Singa tersebut harus puas dengan posisi perempat final di beberapa laga Sepak Bola Piala Dunia.
Berada di puncak klasemen grup kompetisi Sepak Bola Piala Dunia 2018, memberikan semangat dan harapan baru bagi pelatih dan pemain. Beragam persiapan pun telah diatur sedemikian rupa untuk memperoleh hasil terbaik. Seperti yang diketahui saat ini, Inggris menggembleng kesebelasannya itu di markas marinir dalam menyambut perlawanan Timnas Skotlandia. pada pelatihannya para pemain dan staf pelatih timnas Inggris digembleng habis-habisan dengan latihan cukup berat. Mulai dari pemberlakukan no mobile phone, pendakian menuju barak perkemahan sejauh 4 mil dengan beban 21 kg di pundak, serta keterampilan hidup di alam liar. Sang pelatih ingin memberikan contoh adaptasi pada saat-saat sulit berada dalam satu tim. Kita lihat saja bagaimana aksi dan prestasi tim nasional yang selalu membuat tiket ke pertandingannya menjadi rebutan para fans di seluruh dunia ini.
Bagikan